Seni Mengelola Waktu untuk Mahasiswa Komunikasi

Juli 13, 2021, oleh: superadmin

Waktu adalah salah satu sumber daya yang tidak bisa direproduksi dan tidak dapat diambil alih. Manajemen waktu di dalam sebuah perencanaan kegiatan merupakan suatu teknik untuk mengatur dan meningkatkan penggunaan waktu secara efektif. Hizwa Naufal kembali meluangkan waktu sejenak berbagi pengalaman tentang caranya mengatur waktu di tengah rutinitasnya yang padat namun tetap dapat berkarya memenangkan berbagai perlombaan.

Mahasiswa Ilmu Komunikasi 2019 ini membongkar langkah awalnya dalam manajemen waktu dengan menulis notes baik di kertas maupun di gadget berisi to do list dalam bentuk harian. Diniatkan juga untuk bertindak sungguh-sungguh dalam menyelesaikan to do list tersebut meskipun hanya sejumlah 2 sampai 3 poin sehari asalkan tidak berlebihan menguras energi.

Setelah merencanakan kegiatan dalam to do list, Naufal juga menganjurkan untuk menerapkan Teknik Pomodoro 25 : 5. Dengan kualifikasi 25 menit mengerjakan sesuatu dengan serius tanpa gangguan apapun, lalu 5 menit setelahnya istirahat dengan cemilan atau cek notifikasi di gadget. Teknik ini memang sudah teruji oleh beragam orang yang mengaktualisasikannya sehingga tidak mudah bosan menghadapi rutinitas yang sama.

Ketika beberapa to do list telah tercapai, jangan lupa untuk memberi Self-achievement pada diri sendiri. Hal ini bisa disesuaikan dengan keinginan dan kemampuan kita sebab kita sendiri yang memahami seberapa sulit pekerjaan itu dilakukan. Adanya self-reward atau self-achievement ini menjadi apresiasi tersendiri untuk selalu semangat di setiap proses yang dilalui.

Yang terakhir dan paling penting yakni doa & ketaatan terhadap Allah SWT. Aspek ini menjadi penopang dalam melakukan self-healing usai melakukan beberapa pekerjaan yang cenderung duniawi. Komunikasi dengan Tuhan bisa menjadi ajang refleksi diri sendiri juga agar lebih memahami potensi diri dalam evaluasi.

“Jangan memaksakan diri untuk menjadi seperti orang lain, jika tidak memiliki passion di bidang ini, jangan

http://getzonedup.com

dipaksa. Ambil waktu untuk istirahat sehari full jika benar-benar lelah. Lebih baik optimalkan waktu kita di bidang yang benar-benar kita akan konsisten dalam menguasai itu supaya manajemen waktu kita lebih terarah dan memberi dampak yang berarti,” pesan Naufal, Mahasiswa Advertising yang usai sharing pada Sabtu (10/7) melalui daring.