Ramadhan-nya Mahasiwa Rantau di Tengah Kesibukan Kampus

Maret 9, 2024, oleh: superadmin

Bulan Ramadhan akan datang sebentar lagi, kedatangan Ramadhan sendiri pasti selalu dinanti oleh kebanyakan masyarakat Indonesia yang mayoritas beragama islam. Setiap tahunnya, bulan suci ini pasti selalu membawa vibes atau atmosfer tersendiri yang penuh dengan keberkahan dan keceriaan.

Ramadhan ini tentu disambut dengan suka cita oleh banyak orang. Meski demikian, awal Ramadhan mungkin bisa membawa perasaan atau feel yang berbeda bagi setiap orang, salah satunya bagi mahasiswa rantau yang menuntu ilmu jauh dari rumah dan kampung halaman. Bagi mahasiswa rantau, tantangan di bulan ramadhan bukan hanya mengenai persoalan puasa, karena selama ramadhan mereka juga harus menjaga mental dan menahan rasa rindu dengan keluarga yang berada di kampung halaman sembari beraktifitas di tengah kesibukan lingkungan akademis di kampus.

Nisshad, mahasiswa Ilmu Komunikasi angkatan 2021 membagikan pengalamannya, “Pengalaman aku tentunya seru banget karena mendapatakan suasana dan momen baru bersama temen-temen, mulai dari sahur bareng dan juga ngantri buat takjil gratis,” ujarnya. Dia juga menambahkan bahwa sebagai anak rantau yang jaraknya berbeda pulau, pulang ke kampung halaman dan hari raya menjadi suatu hal yang sangat ditunggu-tunggu, serta momen bercerita bersama keluarga via smartphone tentang keseharian perkuliahan menjadi salah satunya penyemangat selama Ramadhan.

Dhiyaz, mahasiwa Ilmu Komunikasi angkatan 2023, juga menyampaikan “Karena tahun ini adalah tahun pertama aku berpuasa jauh dari rumah, aku mencoba untuk meraba-raba pengalaman puasa dirumah. Persiapan ku untuk menghadapi Ramadhan tahun ini hanya coba mengusahakan untuk bangun sahur agar mendapat asupan yang maksimal ketika berpuasa,” ujarnya. Dia juga menambahkan perbedaan antara puasa di rumah dengan di rantau. Di rumah ia terbiasa sahur bersama keluarga sedangkan di rantau ia sahur bersama dengan teman-teman. Selain itu, ia menyebutkan bahwa bangun sahur adalah hal yang paling krusial, di mana di rumah biasanya ia dibangunkan oleh orang tua, sedangkan di rantau ia harus mampu untuk bangun sendiri

Dalam menyambut dan menjalani Ramadhan tentu saja akan menjadi salah satu momen yang paling seru untuk ditunggu dan dijalani, mulai dari sahur hingga sahur lagi pasti akan banyak cerita yang terjadi bagi banyak orang, terutama bagi mahasiswa rantau yang sedang berjuang jauh dari rumah. (rhn)